Barito Putera FC

Rabu, 03 Desember 2014

MILO INGINKAN SRDAN LOPICIC DILINI TENGAH BARITO

Sejumlah pemain berkualitas sudah merapat Barito Putera, seperti Muhammad Roby, Manahati Lestusen, dan Teguh Amiruddin, tak membuat manajemen Laskar Anta Sari memburu sejumlah pemain berkualiatas. Apalagi hingga saat ini belum ada satu pun pemain asing yang merapat ke klub Banjamasin tersebut.

Terlebih Barito membutuhkan pemain yang berposisi sebagai playmaker, salah satu menjadi incaran adalah gelandang asing yang memperkuat Persela Lamongan pada Indonesia Super League (ISL) 2014, Srdan Lopicic.

"Milo (Direktur Teknik Barito, Milomir Seslija) sangat menginginkan pemain seperti Lopicic. Terlebih Lopicic dari Eropa Timur. Saat ini, kami sedang mencoba berkomunikasi dengannya," kata Denny Nizar, media officer Barito Putera.

Sebelumnya, klub yang diasuh Salahuddin ini sedikit lagi menggaet Fabiano Beltrame, sayangnya niatan tersebut harus batal karena faktor sang istri yang ingin berada di kota besar.

"Kalau Fabiano lebih kepada faktor istrinya, yang ingin berada di kota besar seperti Jakarta atau Malang," papar Denny.

Tim berjulukan Laskar Antasari itu masih membutuhkan pemain asing untuk posisi gelandang dan striker. Kabarnya, salah satu pemain di tim semi-final Piala AFF 2014 juga sedang didekati Barito Putera. "Tunggu saja, nanti ada kejutan lagi," ujar Denny, berteka-teki.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar